
Sabtu Sehat, dari Jalan Sampai Kebersihan

Waktu menunjukkan pukul 07.10, ketika peserta didik sudah berbaris rapi di lapangan sekolah, siap melaksanakan apel pagi. Deretan siswa berkaos olahraga kuning tersebut mengawali kegiatan dengan melaksanakan pembiasaan pagi. Tiga pembiasaan yang dimaksud adalah melakukan penghormatan kepada bendera merah putih, menyanyikan Indonesia Raya, dan menyanyikan Mars Purworejo. Sabtu, 25 Januari 2025, seluruh peserta didik melaksanakan Sabtu Sehat.
Diawali dengan pengarahan dari tim kesiswaan. Siswa mendapatkan informasi mengenai rute yang akan ditempuh. Diawali dari sekolah, menuju ke arah barat melewati Rumah Sakit Palang Biru ke arah selatan, menuju alun-alun Kutoarjo, menyusuri trotoar sisi selatan dan menuju arah timur hingga pertigaan. Selanjutnya belok kiri ke arah utara dan kembali menuju sekolah.
Setibanya di sekolah, mereka diberi kesempatan untuk melaksanakan sarapan bersama-sama. Sarapan bersama adalah upaya sekolah untuk membiasakan anak membawa bekal sekaligus makan makanan bergizi. Kegiatan sarapan bersama dilaksanakan di selasar, depan kelas masing-masing. Beberapa siswa tampak bergerombol menikmati bekal dengan lahap. Agenda Sabtu Sehat selanjutnya adalah kebersihan. Siswa secara bersama-sama membersihkkan ruang kelas dan area sekolah. Ada yang menyapu, mengepel, membersihkan sekolah, mengelap kaca, maupun menyiangi rumput depan kelas. Hal ini supaya lingkungan sekolah menjadi bersih sekaligus mencegah munculnya sarang nyamuk.